Kayu Ukir Jepara - Minim Kualitas - HP Yitno Kayu Ukir Jepara - Minim Kualitas - HP Yitno

Bisnis Online I Affiliasi I Tutorial Blog I Tips & Trick I Motivation I SEO

Kayu Ukir Jepara - Minim Kualitas

Jepara memang terkenal dengan kota ukirnya. Namun untuk saat ini kerajinan yang mengandalkan keahlian tangan tersebut mengalami kelesuan. Hal ini tidak lepas dari mahalnya kayu jati yang merupakan bahan baku utama dalam pembuatan kerajinan bernilai jual tinggi.

Agar harga jual kayu ukir jepara tidak melambung tinggi, para pengrajin terpaksa menggunakan kayu jati yang masih muda. Kualitasnya tentu jauh dari kata standar. Apa mau dikata, inilah yang diinginkan pasar lokal indonesia. Yang terpenting harga sangat terjangkau - kualitas urusan belakangan.

Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari salah satu karyawan pabrik, kayu jati tersebut didatangkan langsung dari Wonogiri. Ada yang resmi namun banyak juga yang illegal. Ironis memang - kayu jati yang seharusnya bisa berumur panjang hingga puluhan tahun terpaksa ditebang demi memenuhi permintaan pasar.

Bagi sahabat yang ingin mengetahui kualitas kayu jati yang digunakan, silahkan datang langsung ke Kecapi, Tahunan - Jepara. Disana anda akan menemukan ratusan kayu jati gelondongan yang akan dipotong memakai gergaji mesin. Di wilayah itulah puluhan balok kayu jati siap ukir dihasilkan.

Masihkah anda berminat membeli kayu ukir jepara?
SHARE :

Iklan Lucu & Super Kreatif Di Dunia

Amazing..!!! - Kata itulah yang mungkin akan anda katakan tatkala melihat iklan paling kreatif & termahal di dunia berikut https://youtu.be/jYsx0nlGtJ4.
2 Komentar untuk "Kayu Ukir Jepara - Minim Kualitas"

Jepara justru akan semakin maju jika mengutamakan kualitas. Jika pasar lokal kurang memuaskan, pasar internasional adalah solusinya. Jadi pohon jati yang seharusnya bisa berumur panjang tidak ditebang sebelum masanya.

1. Silakan buka Daftar Isi untuk melihat artikel menarik lainnya
2. Komentar sobat adalah investasi besar untuk meningkatkan jumlah pengunjung ke Blog Sobat

Back To Top